Rapat Koordinasi Tim Study EHRA Kabupaten Empat Lawang 2024 Gelombang 2 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Empat Lawang

Layanan konsultasi dan permintaan data di BPS Kab. Empat Lawang tidak dipungut biaya. Apabila terdapat pengaduan dapat mengisi link dengan klik disini

Pada Agustus 2024 sebanyak 1,69 juta orang (37,66 persen) bekerja pada kegiatan formal, naik sebesar 0,63 persen poin dibanding Agustus 2023

Perekonomian Sumatera Selatan berdasarkan besaran Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku triwulan III-2024 mencapai Rp 171,65 triliun dan atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp 97,41 triliun.

Rapat Koordinasi Tim Study EHRA Kabupaten Empat Lawang 2024 Gelombang 2

Rapat Koordinasi Tim Study EHRA Kabupaten Empat Lawang 2024 Gelombang 2

22 Mei 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada hari ini (22/05), BPS Kabupaten Empat Lawang memenuhi undangan Dinkes Kabupaten Empat Lawang untuk menghadiri Rapat Koordinasi Studi Enviromental Health Risk Assesment (EHRA) yang bertempat di Aula Dinkes Kabupaten Empat Lawang.
BPS Kabupaten Empat Lawang berperan memenuhi permintaan data yang dibutuhkan untuk menentukan stratifikasi desa/kelurahan berdasarkan 4 kriteria yaitu kepadatan penduduk, tingkat kemiskinan, daerah/wilayah terkena banjir, dan adanya daerah aliran sungai (DAS) pada masing-masing desa/kelurahan. Stratifikasi masing-masing desa/kelurahan tersebut sangat berguna dalam penentuan sampel desa untuk pendataan Studi EHRA.
BPS Kabupaten Empat Lawang juga membantu Dinkes Kabupaten Empat Lawang agar pengambilan sampel pendataan studi EHRA dapat lebih fleksibel menyesuaikan anggaran yang tersedia pada Dinkes Kabupaten Empat Lawang, namun tetap mengikuti kaidah studi yang berlaku sehingga dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Empat LawangJl. Lintas Sumatera No. 35 Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Sumatera Selatan

Telp (0702) 7321262

Faks (0702) 7321262

Mailbox : bps1611@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik