20 Maret 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya
Pada tanggal 20 Maret 2025, Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Empat Lawang mengikuti kegiatan Pembinaan Tim SAKIP BPS Tahun 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Biro Perencanaan, BPS RI secara daring melalui Zoom Meeting dan Youtube serta dihadiri oleh seluruh Tim SAKIP baik BPS Provinsi maupun BPS Kabupaten/Kota. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka implementasi Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) serta sebagai salah satu upaya pencapaian target Perjanjian Kinerja Tahun 2025.
Pada pembinaan ini dibahas mengenai implementasi SAKIP mulai dari gambaran umum, perencanaan kinerja, pengukuran kinerja, hingga pelaporan kinerja. Terakhir, dibahas juga mengenai persiapan evaluasi untuk tahun 2025. Dengan mengikuti pembinaan ini, diharapkan tim penyusun SAKIP BPS Kabupaten Empat Lawang dapat bersinergi dan bekerja sama dengan baik dalam penyusunan SAKIP tahun 2025.
Berita Terkait
Pembinaan Tim SAKIP Unit Kerja BPS Provinsi
Pembinaan SAKIP BPS di Wilayah Provinsi Sumsel
Kickoff Meeting Pembinaan Statistik Sektoral Tahun 2025
Pembinaan Kinerja DLS BPS Kabupaten/Kota Dalam Rangka Persiapan PEKPPP 2025 Minggu Ketiga
Pembinaan Pembangunan Zona Integritas Februari 2025
Penjelasan Teknis Kegiatan Perekrutan Calon Mitra Statistik BPS Tahun 2025
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Empat LawangJl. Lintas Sumatera No. 35 Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Sumatera Selatan
Telp (0702) 7321262
Faks (0702) 7321262
Mailbox : bps1611@bps.go.id